Nenek 92 Tahun yang Hidup Sebatang Kara Berteman 8 Ekor Kucing
Baca Juga
- Dinyatakan Positif Corona Semua, Satu Keluarga Ini Sempat Viral Karena Main Video Tik Tok saat Karantina, Begini Kondisi Terkininya
- Sakit Hati Karena Tak Pernah Dibela Suami Saat Dicaci Mertua, Istri Muda Tikam Suami Hingga Menjerit Histeris
- Dendam Tak Dibelikan Pembalut oleh Suami, Seorang Istri di Kupang Tega
Seorang nenek 92 tahun bernama Rabina hidup sebatang kara dan hanya ditemani 8 ekor kucing.
Nenek Rabina yang hidup sebatang kara itu bahkan makan dan tidur bersama 8 kucing peliharaannya itu.
Melansir dari laman Kompas.com, nenek Rabina merupakan seorang warga Dusun Bertah, Desa Larangan Luar, Kecamatan Larangan, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur.
Ia hidup seorang diri lantaran sang suami telah lama meninggal.
Selain itu, nenek Rabina juga tak dikaruniai anak dari pernikahannya dengan laki-laki asal Desa Polagan, Kecamatan Galis, Kabupaten Pamekasan.
Kini ia tinggal seorang diri di sebuah gubuk tua yang berdindingkan anyaman bambu yang sudah usang dan banyak bolong.
Bilik anyaman bambu berukuran 3x4 meter menjadi tempat nenek Rabina menghabiskan masa senjanya.
Lalu bagaimana kini nasib Nenek Rabina ??